RSS

Jumat, 20 November 2009

Kenapa Harus Bohong?

Bohong adalah kata - kata yang tidak sesuai dengan kenyataan yang ada.
Menurut pengalaman ( pengalaman itu tidak hanya dari sendiri tetapi juga dari orang lain dan relalita kehidupan kita ) alasan mengapa orang berbohong adalah :
  1. Takut jika dia berbicara jujur tetapi malah dimarahi ( orang tua kita sering bilang mendingan kamu jujur aja daripada berbohong, kalau berbohongkan kejadiannya tidak kayak gini. Kata - kata dari orang tua kita ada benarnya juga karena jika kita berbicara apa adanya maka kejadian yang kita alami tidak seburuk jika kita berbohong ).

  2. Karena keadaan yang memaksa kita untuk berbohong ( misalnya aja ketika kita kumpul dengan teman - teman kita dan mereka mengajak kita hang out bareng padahal pada saat itu juga kita disuruh pulang ama orang tua, karena tidak ingin dikatain anak mami maka kita berbohong ma temen kita kalau dirumah kita ada acara keluarga jadi tidak bisa ikut hang out ).
  3. Untuk menjaga solidaritas ( adsa cerita dari teman saya, cerita seperti ini jadi waktu itu dia ada kuliah dan kebetulan jam sebelum mata kuliah tersebut kosong jadi kalau nunggu mata kuliah tersebut kelamaan dan akhirnya temen - temen sekelas punya rencana untuk futsal bareng dan membolos mata kuliah yang ke 2 dan akhirnya dia telepon dosen mata kuliah ke 2 tersebut dan ijin kalau temen - temen satu kelas tidak bisa berangkat karena ada syukuran dirumahny si A, dan dosennya pun mengijinkannya, dan akhirnya temen - temen wanita ya ikut pulang karena untuk menjaga solidaritas dan ikut berbohong dengan dosennya tersebut).
Tapi dari kejadian diatas itu bohong itu sangat tidak baik karena itu dapat merugukan diri sendiri dan orang lain. Kenapa demikian? Berbohong dapat merugikan diri sendiri karena itu juga bisa menjadikan suatu kebiasaan yang buruk untuk kita, kalau merugukan orang lain karena dengan berbohong orang tersebut merasa dirugikan dan dia juga tidak akan percaya lagi dengan kita.
Jadi untuk teman - teman ku yang masih suka berbohong bertobatlah karena bohong itu dosa dan merugikan banyak orang.

2 komentar:

zoedie mengatakan...

kalo menurutq
itu pengalamanmu kabeh og lit
tapi dalam satu keadaan bohong itu boleh lho...

Blog Lita Emoet mengatakan...

tidak semuanya yang aku tulis diblog itu pengalaman pribadiku semua yud
ada beberapa dari pengalamannya temenku.
hehehehehe.....

Posting Komentar